Mobil dinas (mobdin) berplat merah yang ditinggal sembarangan di halaman belakang Warkop Gaul menuai kritikan warga setempat

Berita Istana
2 Min Read

Pasuruan – Sebuah mobil dinas (mobdin) berplat merah nomor polisi N 1171 TP, berwarna hitam dan berjenis Toyota Avanza, menjadi sorotan warga setelah diketahui terparkir selama tiga hari di halaman belakang Warkop Gaul, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.

Keberadaan mobdin yang ditinggal begitu saja tanpa kejelasan pemilik maupun pengemudinya itu menuai kritik tajam dari warga sekitar. Mereka menilai penggunaan aset negara tersebut tidak mencerminkan tanggung jawab sebagai kendaraan operasional pemerintah.
Soleh, salah satu warga setempat, mengungkapkan bahwa mobil dinas tersebut sudah berada di lokasi selama tiga hari terakhir.

“Sudah tiga hari ada di sini. Warga sekitar tidak tahu siapa pemilik atau pengemudi mobil dinas berplat merah tersebut,” ujarnya kepada beritaplus.id dan Media Berita Istana Negara, Jumat (26/12/2025).
Ia menyayangkan sikap pengemudi yang memarkir kendaraan dinas secara sembarangan. Menurutnya, mobdin merupakan aset negara yang dibeli dari uang rakyat sehingga harus dijaga dan dirawat dengan baik.

“Mobil dinas itu dibeli dari uang rakyat. Seharusnya dirawat dan dijaga, bukan ditinggal sembarangan seperti ini,” kritiknya.
Lebih lanjut, Soleh mendesak Pemerintah Kabupaten Pasuruan agar lebih tegas dalam pengelolaan dan pengawasan aset daerah. Ia menilai kondisi tersebut ironis di tengah upaya pemerintah melakukan penghematan anggaran. “Biaya perawatan mobil dinas tidak sedikit. Jangan sampai aset daerah digunakan tanpa tanggung jawab,” tegasnya.
Hal senada disampaikan penjaga Warkop Gaul yang mengaku tidak mengetahui siapa pemilik atau pengemudi mobil dinas tersebut.

“Saya tidak tahu siapa yang membawa mobil itu. Tahu-tahu sudah parkir di halaman belakang dan tidak diambil sampai tiga hari,” akunya. Ia juga khawatir jika terjadi sesuatu pada kendaraan tersebut. “Kalau diparkir sembarangan begini dan terjadi kehilangan, pasti penjaga atau pemilik warkop yang disalahkan,” tambahnya.

READ  Sapi Kurban dari Presiden Prabowo 1,2 Ton, Disembelih di Gilirejo Baru, Sragen

Pantauan di lokasi menunjukkan mobil dinas tersebut terparkir di halaman belakang Warkop Gaul, Jalan Jaksa Agung Suprapto, RT 01/RW 15, Desa Sumbergedang, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan. Mobil terlihat dalam kondisi terkunci, tanpa penutup car cover, sehingga terpapar langsung panas matahari dan hujan. Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui instansi pemilik maupun pengemudi mobil dinas berplat merah tersebut.
(dik/Ek)

Share This Article
Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *