Tiga Nama Calon Ketua Diajukan ke Pusat Madiun. Hasil Perapatan SH Terate Cabang Sragen Berlangsung Sukses

Berita Istana
3 Min Read

SRAGEN,- Terlaksananya forum musyawarah dan pengambilan keputusan penting dalam organisasi Persaudaraan Setia Hati Terate, Parapatan SH Terate Cabang Sragen, Pusat Madiun, yang digelar dalam rangka pengajuan nama-nama calon Ketua Cabang dan Dewan Cabang masa jabatan baru tahun 2026–2031, berlangsung sukses, Sabtu (3/1/2026).

Dalam kegiatan tersebut menjadi bagian penting dari mekanisme organisasi SH Terate dalam melakukan regenerasi kepemimpinan, seiring berakhirnya masa jabatan pengurus cabang tahun 2025. Parapatan cabang diikuti dengan penuh kekeluargaan serta menjunjung tinggi nilai-nilai persaudaraan yang menjadi jati diri SH Terate.

Ketua Panitia Parapatan Cabang SH Terate Sragen, Kangmas Ari Susanto, menyampaikan bahwa kegiatan ini dihadiri langsung oleh Ketua Umum SH Terate Pusat Madiun Kangmas Drs. R. Moerdjoko HW, Ketua Dewan Pusat SH Terate, serta seluruh 20 Ketua Ranting se-Kabupaten Sragen.

“Parapatan SH Terate Cabang Sragen berjalan lancar dan kondusif. Seluruh peserta mengikuti proses dengan penuh tanggung jawab serta menjunjung tinggi musyawarah mufakat,” ujar Kangmas Ari Susanto.

Dalam parapatan tersebut, disepakati tiga nama calon Ketua SH Terate Cabang Sragen Tingkat II yang diajukan ke Pusat Madiun, yakni Kangmas Sunanto, Kangmas Widodo, dan Kangmas Joko Harsono.

Selain itu, turut diajukan tiga nama calon Ketua Dewan Persaudaraan SH Terate Cabang Sragen, yaitu Kangmas Harmono, Kangmas H. Paiman, dan Kangmas Jumbadi.

“Hasil parapatan SH Terate cabang sragen selanjutnya kami serahkan sepenuhnya kepada Ketua Umum SH Terate Pusat Madiun untuk ditetapkan sesuai mekanisme organisasi,” jelasnya.

READ  Ketua Laskar Merah Putih Jateng Jadi Narasumber Pelatihan SDM Buruh Pabrik Rokok di Grobogan

Sementara itu, dalam sambutannya, Ketua Dewan SH Terate Pusat Madiun Kangmas Issoebiantoro mengapresiasi soliditas dan kekompakan SH Terate Cabang Sragen. Beliau berharap kepengurusan ke depan mampu membawa SH Terate Cabang Sragen semakin eksis dan menjadi ikon organisasi di Jawa Tengah.

“Dengan berakhirnya masa jabatan pengurus lama, diharapkan kepengurusan baru nantinya dapat menjadikan yang sudah baik menjadi lebih baik, serta menjaga kerukunan dan persaudaraan,” pesannya.

Ketua Umum SH Terate Pusat Madiun Kangmas Drs. R. Moerdjoko HW juga menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya parapatan SH Terate cabang sragen dengan aman dan tertib. Menurutnya, kekompakan dan kedewasaan organisasi SH Terate Cabang Sragen menjadi modal penting dalam menghadapi tantangan ke depan.

“SH Terate Cabang Sragen memiliki jumlah anggota yang besar dan potensi luar biasa. Dengan hidup rukun, bertanggung jawab, dan solid, semoga SH Terate Cabang Sragen diharapkan mampu menjadi ikon, tidak hanya di tingkat daerah, tetapi juga di Pusat Madiun,” ungkapnya.

Parapatan cabang ini menjadi bukti kuatnya nilai-nilai persaudaraan dan komitmen SH Terate Cabang Sragen dalam menjaga stabilitas organisasi, sekaligus menegaskan kesiapan menyongsong kepemimpinan baru yang lebih progresif dan berdaya guna bagi masyarakat luas.

(SRIYADI)

Share This Article
Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *